Hargaspeaker.com – Ada banyak penyebab yang mengakibatkan speaker aktif mati total dan lampu indikator juga tidak menyala. Namun tentunya, setiap masalah ada cara mengatasinya. Meski pada dasarnya tidak secara keseluruhan terdapat solusinya. Baca Juga: 3 Cara Agar Suara Bass Jauh
Lalu kali ini akan diulas soal apa saja penyebab yang mungkin saja menjadi masalahnya. Ada juga akan disebutkan solusi yang sekiranya dapat pengguna lakukan untuk memperbaikinya. Untuk lebih jelasnya, simak beberapa uraian berikut:
Penyebab Speaker Aktif Mati Total dan Lampu Tidak Menyala
Memang ada beberapa penyebab yang membuat speaker aktif ini mati total. Karena itu, kali ini akan disebutkan beberapa penyebab, barangkali penyebab tersebut sama seperti yang tengah pengguna alami. Untuk lebih jelasnya, simak beberapa penyebabnya berikut ini:
1. Pemasangan Jalur yang Kurang Pas
Mungkin saja sebenarnya speaker tersebut tidak mati total, hanya saja tidak hidup. Hal ini bisa terjadi, karena pemasangan jalur menuju speaker ini tidak pas. Jika memang benar tidak pas, maka tentu speaker pun tidak akan menyala dan indikator pun mati.
2. Terdapat Tembaga yang Putus dalam Kabel
Selain pemasangan jalur yang kurang pas, kemungkinan lain yang juga bisa saja terjadi adalah karena adanya tembaga yang putus di dalam kabel. Hal ini bukan tidak mungkin lagi. Apalagi jika kabel menangis sering ditekuk, ataupun tertindih benda berat.
3. Terminal Atau Jek Mati atau Speaker terbakar
Jika kedua alasan sebelumnya tidak masuk, maka mungkin terminal atau Jek listrik tidak hidup. Hal ini juga sering terjadi tanpa sadar dan membuat panik. Atau mungkin juga yang menyebabkan mati adalah karena speaker terbakar.
4. Terdapat Komponen yang Rusak
Tentu di dalam speaker ini terdapat banyak komponen elektronik yang sama-sama berperan. Sehingga, jika salah satunya rusak mampu membuat speaker aktif ini mati total. Seperti misalnya terdapat kerusakan pada bagian Amplifier yang terbakar atau komponen lainnya.
Cara Mengatasi Speaker Mati Total
Jika sudah tahu apa saja penyebab yang kemungkinan terjadi mengapa speaker aktif mati total dan lampu indikator juga tidak menyala maka kali ini akan diuraikan cara mengatasinya. Tentunya cara mengatasinya pun harus disesuaikan dengan inti permasalahan. Adapun cara yang dapat dilakukan yakni:
1. Cek Steker
Cara pertama yang bisa pengguna lakukan saat speaker mengalami masalah seperti yang telah disebutkan sebelumnya adalah dengan cek Steker. Bagi yang tidak tahu steker, steker ini adalah colokan yang menghubungkan dengan terminal listrik. Jika rusak, maka tidak ada aliran listrik.
Jadi, coba cek pada bagian tersebut, apakah pada steker tersebut bermasalah atau tidak. Juga cek apakah ada kabel yang terputus atau tidak menggunakan bantuan alat khusus. Pastikan juga bahwa terminal listrik sudah menyala.
2. Cek Saklar
Kerusakan bukan hanya bersumber dari kabel atau staker saja, namun juga bisa bermula dari sakelar. Tentu, speaker ini juga memiliki saklar sebagai tombol on of, sehingga pengguna perlu mengeceknya. Karena bukan tidak mungkin jika komponen tersebut rusak.
Saklar rusak ini bisa ditandai dengan warna yang sedikit berubah karena sudah sangat lama. Atau bahkan sakelar ini meleleh karena saking panasnya tegangan yang diterima. Jika seperti itu maka pengguna bisa mengganti sakelar atau membawanya ke tukang Service. Baca Juga: Cara Menghitung Ohm Speaker (MUDAH)
Demikian adalah pembahasan mengenai apa saja penyebab speaker aktif mati total dan lampu indikator juga tidak menyala yang kemungkinan terjadi. Sudah disebutkan juga dua solusi yang sekiranya dapat pengguna lakukan. Namun jika sudah parah, mungkin sudah waktunya mengganti yang baru.