Cara Menyambung Mic ke Speaker Aktif

Cara Menyambung Mic ke Speaker Aktif – Hiburan dalam hidup memang perlu, salah satu hiburan untuk menghibur diri sendiri maupun orang lain adalah menyanyi. 

Menyanyi ini akan terasa lebih seru dan menghibur ketika menggunakan mic. Dengan menggunakan mic, suara yang dihasilkan akan lebih besar.

Anda juga bisa menambahkan musik untuk menyanyikan lagu karaoke saat sedang menggunakan speaker aktif.

Nah, kali ini admin akan bagikan cara menyambung mic ke speaker aktif agar suara dapat keluar maksimal dari speaker aktif.

Cara Menyambung Mic ke Speaker Aktif

Cara Menyambung Mic ke Speaker Aktif
Cara Menyambung Mic ke Speaker Aktif

Speaker aktif sudah banyak digunakan untuk berbagai kegiatan atau bisa dibilang menjadi kebutuhan untuk kegiatan tertentu. Misalnya kegiatan upacara, hajatan, dll.

Oleh karena itu, mic ini dibutuhkan untuk disambungkan dengan speaker aktif agar suara pembicara lebih besar dan jangkauan suara lebih luas.

Mic terdapat dua jenis yaitu mic wireless / bluetooth dan mic yang dilengkapi kabel untuk menyambungkan ke speaker aktif.

Mic berjenis wireless/ bluetooth memiliki kelebihan yaitu mudah tersambung tanpa harus memperhatikan kabel untuk menyambungnya. Tetapi mic ini tidak bisa terlalu jauh karena akan menyebabkan sinyal bluetooth terputus.

Sedangkan mic dengan kabel memiliki kelebihan yang bisa sejauh sepanjang kabel yang dimiliki oleh mic. Tetapi jika kabel panjang dan digunakan secukupnya saja, kabel yang sisa akan menjadi ribet dan susah mengatur kabel tersebut.

Baca Juga: Cara Menyambung Speaker Aktif Ke Speaker Lainnya

Cara Menyambung Mic Wireless ke Speaker Aktif

Saat hendak melakukan cara ini, anda harus memiliki sebuah aplikasi bernama SoundSeeder. Cara yang ini memang jarang diketahui oleh banyak orang, sehingga akan membuat kesulitan bagi yang baru mengetahuinya.

Aplikasi SoundSeeder bisa ditemukan dan anda unduh di playstore atau appstore. Untuk menggunakan cara wireless ini, anda harus memiliki 2 ponsel yang sudah terpasang aplikasi SoundSeeder.

  1. Setting kedua ponsel sesuai dengan fungsinya yaitu microphone dan speaker
  2. Ponsel yang berfungsi sebagai microphone dapat disambungkan terlebih dahulu dengan microphone bluetooth menggunakan metode AUX.
    Caranya klik garis 3 yang berada di pojok kiri atas pada menu aplikasi SoundSeeder. Ubah current source menjadi microphone/AUX
  3. Hidupkan microphone bluetooth dan ubah modenya menjadi AUX
  4. Ponsel yang berfungsi speaker hanya perlu menyambungkan port out ponsel ke speaker aktif menggunakan kabel audio
  5. Koneksikan kedua ponsel tersebut dengan memilih opsi speaker mode
  6. Setelah itu pilih SoundSeeder player dan connection to player
  7. Cari nama ponsel yang berfungsi sebagai seeder dan koneksikan
  8. Setting pada aplikasi dengan klik garis 3 yang berada di pojok atas. Lalu ubah current source menjadi SoundSeeder Player
  9. Ubah audio output menjadi playback setting
  10. Klik tombol play yang berada di pojok kanan bawah pada aplikasi SoundSeeder. Pada ponsel satunya pun sama

Setelah selesai menyambungkan mic dengan speaker aktif, anda bisa memutar musik juga dengan speaker tersebut. Lalu anda bisa bernyanyi dengan musik yang anda putar.

Cara Menyambungkan Mic Kabel ke Speaker Aktif Polytron

Berikutnya ada mic dengan kabel. Cara menyambungkan mic ke speaker aktif polytron menggunakan kabel biasanya tidak ada delay dari suara yang dimasukkan lewat mic.

Mic dengan kabel ini membutuhkan kabel XLR untuk menghubungkan mic ke speaker aktif. Biasanya jika anda membeli mic sudah satu paket dengan kabel XLR tersebut.

Berikut cara menyambungkannya :

  1. Nyalakan speaker aktif
  2. Masukkan lubang kabel XLR ke mic bagian bawah
  3. Kabel XLR bagian Audio jacknya colokkan ke speaker aktif
  4. Geser mode off pada mic ke mode on
  5. Jika sudah berbunyi, berarti anda telah berhasil menghubungkannya.

[tds_council]Baca Juga ” Cara Menyambung Kabel Headset 4 Warna ke Speaker Aktif”[/tds_council]

Demikian yang bisa admin bagikan mengenai cara menyambung mic ke speaker aktif. Semoga apa yang admin bagikan dapat bermanfaat bagi anda. Sekian Terimakasi.

 

Scroll to Top